22 November 2011

Mana-Di mana Ide Bisnis Berada?


Kerugian adalah Keuntungan yang tertunda

Banyak yang bingung memulai bisnis. Bahkan untuk mencari alasan memulainya. Ide bisnis tersumbat. Aksi apalagi.

Mencari ide bisnis kreatif sesungguhnya mudah, amat mudah malah. Saking mudahnya, saya malah tidak mampu menjelaskan bagaimana cara mencari ide yang mudah itu. hehehe. Karena alat pencari ide itu ada pada olahan cipta, rasa dan karsa. Built-in dalam diri. Anda lihat sekeliling atau diri anda. Apa yang anda butuhkan tapi tidak ada jawabannya (baca:produknya). Produksilah. Mulailah berinovasi!

Tidak perlu yang rumit. Bila anda pengusaha kecil, ada banyak produsen skala kecil yang memulainya. Coba lihat majalah Ide Bisnis, tabloid Peluang Usaha, Peluang Waralaba, Business Oppurtunity, Duit, atau sekali-kali majalah SWA atau Fortune. Ternyata, kita tidak sendiri. :)

Tapi selebihnya, menurut saya, ide bisnis itu kadang terlontar cepat pada saat kepepet. Maka, ciptakan kondisi kepepet itu. Dan, lihatlah apa yang terjadi?

Salam Superrrrr.

1 Please Share a Your Opinion.:

Terima kasih atas komentar anda.